Manfaat Madu | Anda pasti sudah tidak asing dengan madu. Madu adalah cairan kental yang manis, madu berasal dari lebah yang biasanya mengkonsumsi nektar bunga. Ada banyak jenis madu di dunia dan semua madu tersebut memiliki banyak manfaat. Rasa madu sangat manis dan tidak salah jika sekarang ini banyak orang yang menggunakan madu untuk campuran minuman atau penganti gula. Jika anda ingin mendapatkan madu maka anda tidak usah berjuang susah payah dengan cara mengambil madu dari sarang lebah. Selain berbahaya sekarang ini juga sudah sangat jarang ada lebah madu liar. Anda cukup membelinya di toko atau apotik. Karena sekarang ini sudah banyak sekali pembudidaya madu. Harga madu sangat variatif mulai dari murah sampai yang mahal. Anda harus waspada jika membeli madu dengan harga yang terlalu murah. Itu karena sekarang ini banyak sekali madu palsu. Untuk mendapatkan madu asli anda bisa membelinya di apotik ataupun langsung datang ke pembudidaya lebah madu. Madu sekarang ini banyak dicari karena memang manfaatnya yang tiada tanding. Manfaat yang dimaksud adalah manfaat madu untuk kesehatan dan juga kecantikan. Apabila anda penasaran dengan manfaat madu yang kompleks tersebut maka bacalah penjabaran dibawah ini.
? Mengobati batuk
Sebuah penelitian yang dilakukan oleh penn state college of medicine pada tahun 2017 yang mengikut sertakan sekitar 139 anak anak, menemukan fakta dimana madu memiliki zat yang bernama dekstrometorfan atau dalam dunia medis biasa disebut dengan DM. Zat tersebut sangat ampuh untuk mengobati batuk. Zat DM tersebut adalah jenis yang sangat langka dan tidak banyak terdapat pada bahan makanan lain. Selain bisa membuat batuk reda, madu juga bisa membuat tidur menjadi lebih berkualitas. Pada anak anak madu juga bisa membuat nafsu makan semakin meningkat.
? Meningkatkan sistem kekebalan tubuh
Manfaat madu untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh memang benar. Itu karena madu memiliki kandungan nutrisi yang sesuai dengan kebutuhan tubuh. Tubuh yang mendapatkan nutrisi yang sesuai pastinya akan sehat. Anda pastinya sudah mengerti jika tubuh kurang nutrisi akan membuat kekebalan tubuh menjadi berkurang. Sangat disarankan mengkonsumsi madu minimal 1 sendok setiap hari agar kesehatan tubuh anda tetap terjaga. Tetapi madu yang anda konsumsi harus madu asli bukan madu buatan yang lebih banyak mengandung gula.
? Sumber nutrisi lengkap
Madu adalah bahan makanan yang bisa dianggap memiliki nutrisi yang lengkap. Nutrisi pada madu kadang tidak bisa anda temukan bahan makanan lain. Manusia adalah mahluk yang membutuhkan nutrisi untuk bisa beraktifitas. Organ tubuh manusia membutuhkan berbagai macam nutrisi yang kompleks agar bisa terus bekerja dengan baik. Jika seseorang kekurangan nutrisi maka sudah dipastikan orang tersebut akan mudah sakit dan lemah.
? Meningkatkan daya ingat
Manfaat madu untuk meningkatkan daya ingat pernah dipublikasikan oleh reuters, pada waktu itu ada 102 wanita yang sudah masuk masa menaupuse diwajibkan untuk mengkonsumsi minimal 20 gram madu setiap hari. Efek yang ditimbulkan sangat nyata yaitu semua wanita tersebut merasa daya ingat mereka semakin membaik. Jadi bagi anda yang ingin memiliki daya ingat yang baik sangat disarankan untuk mengkonsumsi madu minimal 20 gram setiap hari. Tidak harus mengkonsumsinya secara langsung, anda juga bisa mencampurnya dengan bahan makanan lain.
? Ampuh untuk menghilangkan luka
Madu adalah salah satu bahan makanan yang sangat ampuh untuk mengobati luka. Sebuah penelitian yang dilakukan di Norwegia menyebutkan jika madu memiliki banyak zat yang bisa membunuh bakteri pada luka. Dengan kata lain madu bisa membuat luka menjadi steril dan tidak terkena infeksi. Anda pastinya sudah mengerti jika luka yang terbuka akan membuat resiko infeksi sangat tinggi. Apabila seseorang sudah infeksi maka resiko terkena penyakit tetanus sangat tinggi.
? Mencegah kanker
Kanker adalah penyakit yang sangat berbahaya. Sudah banyak orang yang kehilangan nyawa karena penyakit ini. Hal yang wajib anda ketahui adalah ketika seseorang terkena kanker umumnya disebabkan oleh 2 faktor. Faktor pertama adalah faktor keturunan dan faktor kedua adalah pola hidup yang buruk. Jika anda mau mengkonsumsi madu maka anda bisa mencegah kanker secara dini. Itu karena pada madu terdapat zat yang bernama antioksidan. Zat yang satu ini memiliki fungsi untuk menghalangi sel kanker yang akan muncul pada tubuh anda. Mengkonsumsi madu secara rutin ternyata bisa mengurangi resiko kanker lebih dari 50%.
? Menyehatkan jantung
Manfaat madu selanjutnya adalah untuk menyehatkan jantung. Jantung adalah bagian yang paling penting dalam tubuh. Jika jantung tidak bekerja berati itu tanda yang sangat buruk. Kesehatan jantung sangat dipengaruhi oleh banyak faktor. Faktor pertama adalah nutrisi dan yang kedua adalah kesehatan pembuluh darah. Jantung sama dengan organ lain yang membutuhkan nutrisi agar bisa tetap bekerja dengan baik. Jika pembuluh darah tersumbat itu juga akan membuat fungsi jantung semakin tidak maksimal. Pembuluh darah yang tidak normal umumnya diakibatkan oleh lemak yang mengumpal. Mengkonsumsi madu akan membuat nutrisi jantung anda menjadi terpenuhi dan juga akan membuat peredaran darah anda semakin lancar. Dengan cara tersebut maka kita menjaga jantung secara maksimal.
? Meningkatkan stamina
Salah satu nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh agar bisa memiliki tenaga dan stamina yang baik adalah gula. Gula sangat dibutuhkan oleh tubuh anda dalam kadar yang pas. Madu memiliki kandungan gula dengan kadar yang cukup tinggi. Tetapi gula yang ada pada madu sangat aman. Karena gula tersebut bisa diserap dengan cepat oleh tubuh menjadi energi. Jadi apabila anda membutuhkan tenaga tambahan ketika tubuh sedang lemas sangat disarankan untuk mengkonsumsi madu.
? Mengobati infeksi otak
Manfaat madu berikutnya adalah mengobati infeksi otak. Pada madu terdapat zat yang merupakan anti bakteri dan anti radang. Ketika seseorang mengalami infeksi otak maka akan membuat orang tersebut lemah dan tidak berdaya karena otaknya terganggu. Gangguan fungsi otak adalah salah satu penyakit paling berbahaya dunia. Apabila orang yang sedang terkena infeksi otak mengkonsumsi madu maka akan membuat peradangan pada otak akan sembuh. Sangat disarankan jika mengkonsumsi madu hutan karena madu hutan memiliki jumlah antioksidan lebih baik dari pada madu hasil ternak.
? Menghilangkan racun pada tubuh
Salah satu manfaat madu adalah detox, detox adalah proses mengeluarkan racun yang ada pada tubuh. Kadang kita tidak sadar jika racun pada tubuh berlebihan. Umumnya jika sudah terserang penyakit kronis kita barus sadar. Racun dalam tubuh akan terus menumpuk jika tidak dikeluarkan. Biasanya racun pada tubuh akan keluar pada saat kita berolahraga dengan cara keluar bersama keringat. Apabila kita mengkonsumsi madu maka racun tersebut juga bisa keluar selain lewat keringat juga bisa melewati urin. Fungsi dari madu adalah untuk mengikat racun pada tubuh dan mengeluarkannya dengan cara yang aman yaitu melewati metabolisme tubuh normal.
? Menyehatkan usus
Berbicara mengenai sistem pencernaan pasti tidak akan lepas dari organ usus. Usus sama dengan organ lain yang wajib kita jaga. Apabila usus kita bermasalah maka efeknya juga bisa fatal. Madu memiliki zat antibakteri yang bisa membunuh bakteri berbahaya pada usus. Bakteri berbahaya pada usus harus dikeluarkan karena bisa memicu berbagai macam masalah kesehatan pencernaan.
? Mencegah penyakit kuning
Penyakit kuning atau biasa disebut dengan penyakit liver adalah penyakit yang disebabkan oleh kerusakan hati. Salah satu ciri utama orang yang menderita penyakit ini adalah warna tubuh berubah menjadi agak kekuning kuningan serta cepat sekali lelah. Penyakit ini merupakan penyakit yang berbahaya jika tidak ditangani dengan serius. Untuk mengobati penyakit kuning secara alami dapat menggunakan madu yaitu mengkonsumsi madu setiap pagi dan sebelum tidur.
? Mengobati sakit perut
Semua orang pasti pernah mengalami sakit perut. Sakit perut sebenarnya penyakit sepele dan umumnya dikarenakan salah makan. Untuk mengobati sakit perut dengan madu caranya sangat mudah. Yaitu anda cukup mencampurkan 3 sendok madu dengan 1/2 gelas air putih hangat. Minum ramuan tersebut secara rutin maka sakit perut akan sembuh.
? Meningkatkan kesuburan suami istri
Banyak sekali pasangan suami istri yang mengeluh susah untuk mendapatkan anak padahal sudah lama menikah. Kemungkinan itu disebabkan oleh kesuburan pasangan suami istri yang kurang. Jika kesuburan kurang maka akan membuat pembuahan yang terjadi pada rahim sulit terjadi. Suami istri sangat disarankan mengkonsumsi madu. Dengan mengkonsumsi madu pastinya akan membuat kesuburan suami istri semakin baik. Sudah banyak sekali pasangan suami istri yang sukses mendapatkan momongan berkat rajin mengkonsumsi madu.
? Menjaga kesehatan mata
Mata adalah organ yang sangat vital. Tanpa ada mata kita tidak bisa melihat indahnya dunia. Manfaat madu untuk kesehatan mata adalah menjaga asupan nutrisi mata agar sesuai. Kebutuhan nutrisi mata sangat kompleks. Salah satu vitamin yang dibutuhkan mata adalah vitamin A, dan ternyata madu memiliki kandungan vitamin A dengan jumlah yang cukup signifikan.
Manfaat madu untuk kecantikan
? Mencegah kulit keriput
Semua orang pasti akan menjadi tua, tetapi kadang kita tidak siap untuk cepat menjadi tua. Salah satu tanda orang yang sudah tua adalah keriput. Untuk bisa menghindari keriput walau kita sudah berumur ada banyak cara. Cara yang pertama adalah dengan datang ke klinik kecantikan. Cara yang satu ini memang sangat efektif karena anda akan ditangani langsung oleh para ahli kecantikan dengan alat yang canggih. Tetapi biaya yang anda butuhkan akan sangat mahal. Cara yang kedua adalah dengan menggunakan bahan alami. Bahan alami yang dimaksud salah satunya adalah madu. Kandungan vitamin kompleks pada madu akan membuat kulit anda semakin mulus dan tidak keriput. Anda dapat menggunakan madu sebagai lulur. Atau jika anda ingin cara yang lebih mudah yaitu membeli lulur madu yang sudah banyak beredar di pasaran.
? Melembutkan rambut
Manfaat madu untuk kecantikan selanjutnya adalah melembutkan rambut. Itu karena nutrisi pada madu memang sangat ampuh untuk melembutkan dan menyehatkan rambut. Sekarang ini sudah banyak sekali shampo yang menggunakan madu sebagai bahan utama. Selain bisa membuat rambut lebih lembut ternyata madu juga sangat efektif untuk mencegah rambut bercabang serta mengatasi kerontokan rambut parah.
? Mencegah datangnya jerawat
Kedatangan jerawat pada wajah memang sulit kita hindari, jika kita sedang stres ataupun karena wajah yang kotor pastinya bisa memicu jerawat untuk datang. Akan lebih baik jika anda menghindarinya dengan cara mengkonsumsi madu. Apabila anda mengkonsumsi madu, pastinya akan membuat kulit anda semakin sehat dan bisa terhindar dari jerawat yang membandel sekalipun.
? Memutihkan wajah
Menggunakan masker madu sangat efektif untuk membuat kulit wajah anda semakin putih, madu akan mengangkat sel kulit mati pada wajah anda. Sel kulit mati yang tidak terangkat dengan baik akan mengakibatkan wajah kusam. Dengan menggunakan masker madu maka akan membuat wajah anda semakin putih. Cara menggunakan masker madu sangat mudah. Anda cukup menyiapkan madu alami dan ambil madu tersebut untuk dioleskan ke wajah. Tunggu selama 30 menit dan setelah itu bilas wajah anda dengan menggunakan air dingin. Setelah menggunakan maker ini pastinya rasa segar juga terasa di wajah anda.
? Mengecilkan pori pori wajah
Banyak orang yang bingung bagaimana cara untuk mengecilkan pori pori wajah dengan cepat dan murah. Padahal cukup dengan menggunakan madu pori pori bisa mengecil dengan cepat. Caranya sama dengan untuk memutihkan wajah yaitu menjadikan madu sebagai masker. Apabila anda melakukan ritual ini secara rutin dalam waktu 1 minggu anda dapat melihat efek yang cukup signifikan pada pori pori wajah anda.
? Memutihkan gigi
Cantik tidak melulu berbicara mengenai wajah. Jika seseorang wanita terlihat cantik tetapi memiliki gigi yang tidak putih pastinya itu akan menganggu mereka. Gigi yang tidak putih biasanya disebabkan oleh jarang menyikat gigi ataupun kebiasaan merokok dan juga minum kopi. Jika tidak sering mengosok gigi maka akan muncul plak yang bisa membuat gigi anda semakin kuning. Plak juga akan membuat mulut anda semakin bau. Apabila anda menggunakan madu untuk berkumur maka anda bisa memiliki gigi yang lebih putih. Itu karena madu memiliki fungsi juga untuk mengangkat plak pada gigi anda.
? Menebalkan rambut alis
Manfaat madu untuk menebalkan alis sudah banyak dibuktikan, karena madu memang memiliki banyak nutrisi yang bisa membuat rambut alis semakin subur. Jika anda merasa malu karena memiliki alis yang tipis maka anda bisa menggunakan madu untuk membuat alis anda semakin lebat. Caranya sangat mudah yaitu mengoleskan sedikit madu pada alis sebelum anda tidur.
Apakah semua penjelasan mengenai manfaat madudiatas sudah cukup membuat anda semakin yakin untuk rajin mengkonsumsi madu? Jawabannya ada pada diri anda sendiri. Tetapi jika anda memang mau hidup lebih sehat dengan cara alami yang aman maka menggunakan madu tidak ada salahnya. Memang sekarang ini harga madu yang asli cenderung naik. Itu karena madu sudah sangat sulit didapatkan di alam. Hal tersebut sangat berbeda dengan zaman dahulu ketika masih banyak sarang lebah di kebun dekat rumah kita. Mulai sekarang usahakan selalu ada madu di rumah anda. Jika anda memiliki anak yang masih kecil sangat disarankan untuk memberinya madu setiap hari. Itu karena anak anak membutuhkan sistem imun yang lebih dan madu bisa menjadi solusi yang mudah dan tepat. Sekali lagi mulai sekarang biasakan hidup sehat dengan cara yang aman dan pastinya kembali ke alam. Salam sehat.
Deskripsi: manfaat madu untuk manusia salah satunya adalah untuk membuat sistem imun seseorang menjadi lebih baik dan dengan cara itu seseorang akan sulit terkena penyakit.
إرسال تعليق