Bagian Bagian Ginjal

(Artikelsiana). Ginjal terdiri atas bagian-bagian yang saling berhubungan. Potongan membujur sebuah ginjal memperlihatkan tiga bagian, yaitu kulit ginjal (korteks), sumsum ginjal (medula), dan rongga ginjal (pelvis). Pada bagian kulit ginjal terdapat jutaan nefron yang merupakan unit-unit kecil penyaring darah. Setiap nefron terdiri atas badan Malpighi dan saluran (tubulus). Setiap badan Malpighi tersusun atas glomerulus dan kapsul Bowman. Glomerulus adalah anyaman pembuluh darah yang membentuk simpul, sedangkan kapsul Bowman adalah bagian dari badan Malpighi yang berbentuk seperti cawan yang mengelilingi glomerulus. Kapsul Bowman berhubungan dengan tubulus (saluran) nefron. 

Bagian Bagian Ginjal
Bagian Bagian Ginjal
Bagian ginjal tubulus nefron terbagi lagi menjadi tiga bagian, yaitu tubulus proksimal, tubulus distal, dan tubulus kolektivus (saluran pengumpul). Tubulus nefron bermuara pada pelvis. Tubulus proksimal mamanjang ke daerah medulla dan membentuk lengkungan yang membelok ke daerah korteks. Lengkungan itu disebut lengkung Henle. Bagian sumsung ginjal terdiri atas badan berbentuk kerucut yang disebut piramida ginjal. Dalam sumsum ginjal berkumpul tubulus-tubulus yang merupakan kelanjutan dari kapsul Bowman. Fungsi tubulus-tubulus ini adalah mengalirkan filtrate (urine) ke tubulus yang lebih besar, yaitu tubulus pengumpul. Tubulus pengumpul bermuara pada rongga ginjal.

Sekian uraian tentang Bagian Bagian Ginjal, semoga bermanfaat. 

Post a Comment

Previous Post Next Post